November 25, 2024

Tingkatkan Elektabilitas, Petinggi Parpol Blusukan Surabaya

Surabaya, suararakyatjatim.com -Mendekati tahun politik,belakangan ini petinggi-petinggi partai politik (parpol), khususnya yang digadang-gadang nyapres 2024, ramai-ramai berkunjung ke Jatim, khususnya Surabaya.

Entah kedatangan mereka untuk koordinasi dengan pengurus di daerah atau ada kegiatan yang tujuannya untuk meningkatkan atau mendongkrak elektabilitas mereka?

Pemerhati politik Jatim, Sudarsono Rahman menilai hal seperti itu merupakan acara rutin bagi petinggi-petinggi parpol.

“Ya, mereka datang memang ada maunya (tujuannya). Jawa Timur ini kan memang barometer perpolitikan nasional. Karena itu, wajar jika mereka datang, menyapa, dan mencari simpati masyarakat Jatim. Apalagi mendekati Pemilu 2024,” ujar dia, Senin (7/3/2022).

Seperti diketahui, akhir-akhir ini sejumlah petinggi partai ramai-ramai datang ke Surabaya dan sekitarnya. Seperti Ahmad Muzani (Sekjen DPP Partai Gerindra), Muhaimin Iskandar (Ketum PKB), Surya Paloh (Ketum NasDem), dan Puan Maharani (Ketua DPP PDIP).

Bagi Cak Imin, panggilan Muhaimin Iskandar dan Puan Maharani yang digadang-gadang nyapres, road show ke daerah-daerah ini adalah bagian dari strategi untuk mendongkrak elektabilitasnya.

Cak Dar, panggilan Sudarsono Rahman, menyatakan pastinya memang seperti itu. Bahkan, mereka berdua (Cak Imin dan Puan) sudah ngubek-ngubek Jatim agar elektabilitas naik. Karena saat ini mereka masih di urutan buncit di antara capres-capres lain yang sudah muncul ke permukaan, seperti Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, Anies Baswedan, bahkan Khofifah Indar Parawansa dan lain- lain.

Di sisi lain, Cak Dar melihat potensi PDI-P untuk memenangkan Pemilu 2024 cukup besar. Tidak hanya sekadar hattrick (menang tiga kali berturut-turut), bahkan bisa empat atau lima kali.

“Tapi PDIP perlu perjuangan keras, karena Cak Imin sudah punya strategi khusus untuk melibas kekuatan PDIP, terutama di Surabaya yang menjadi basis PDIP. Tapi saya belum tahu strategi apa yang akan dipakai Cak Imin di kandang banteng ini, ” ungkap dia kepada suararakyatjatim.com,

Sementara Sekretaris DPC PDI-P Kota Surabaya, Baktiono mengatakan, kehadiran Ketua DPR RI, Puan Maharani di Surabaya selama dua hari (1-2 Maret) menjadi semangat tinggi bagi para kader PDI-P untuk mendukung Puan Maharani maju sebagai calon presiden pada Pilpres 2024.

Menurut dia, kehadiran Puan Maharani di Surabaya bisa memberi stimulus bagi sebuah keharmonisan, keberagaman, ketoleransian, dan memperkuat ideologi negara, yaitu Pancasila.

“Kami yakin dan percaya, bahwa rakyat masih percaya kepada PDI-P sebagai partai politik yang berani mencantumkan ideologi Pancasila di dalam landasan perjuangan untuk Indonesia Raya,” ungkap Baktiono.

Ketua Komisi C DPRD Kota Surabaya ini menambahkan, kader PDI-P harus tetap sebagai garda terdepan dalam melayani masyarakat, melayani persoalan masyarakat, sesuai ideologi Pancasila yang sudah diakui negara sejak 1945.(why)