November 25, 2024

DPRD Usul Pemkot Kembangkan Aplikasi Berbasis Teknologi Program Bus

Surabaya, suararakyatjatim.com – Anggota Komisi A DPRD Kota Surabaya, Fatkur Rohman mengusulkan dua hal dalam optimalisasi penggunaan Trans Semanggi Suroboyo dan Suroboyo Bus sebagai angkutan umum di Kota Surabaya.

Usulan ini disampaikan dalam rapat Komisi A bersama Bappeda Litbang Pemkot Surabaya. Pertama, berbasis evaluasi. Fatkur mendorong agar ada kajian dengan pendekatan _Based On Market_. Jadi kembali ke awal program ini bergulir, dulu marketnya siapa, apakah program ini sudah sesuai target awal?.

Untuk mengetahui ini maka perlu ada riset yang melibatkan akademi dengan target data mentah dari market. Sehingga bisa jadi _Re-Planning_ dalam banyak aspek. Misalnya, apa service yang diinginkan oleh market.

“Dengan kajian ini, semoga program ini ke depan bisa berjalan tepat sasaran sesuai target yang ditentukan. Termasuk apakah rutenya sudah terbaik, alternatif mekanisme paymentnya dan lain-lain, harus ada analisa,” ujar Nina Anggraeni perwakilan Bappeda Litbang ini.

Kedua, berbasis teknologi. Fatkur yang juga Wakil Ketua Fraksi PKS ini menjelaskan, kalau melihat trend, maka dunia digital dan teknologi merambah ke dunia transportasi. Teknologi ini, kata dia memberikan layanan berupa kepastian dan kenyamanan. Sebagaimana pesawat dan kereta api yang tiket dan kepastian berangkat sudah menggunakan teknologi dengan munculnya banyak aplikasi.

” Ya, mungkin Pemkot Surabaya bisa menjadi pioner untuk mengembangkan aplikasi berbasis teknologi untuk program bus ini,” terang Fatkur, Senin (7/3/2022)

Dia menambahkan, ini bisa menjadi bahan kajian dengan _leading sector_ di Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo).(why)